Misi

  1. Menyelenggarakan proses pendidikan dan pengajaran yang unggul, dan berdaya saing untuk menghasilkan tenaga pendidik yang professional dalam bidang Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan bahasa Inggris, dan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi berdasarkan tata nilai dan prinsip-prinsip tata kelola yang baik;
  2. Menciptakan suasana akademik yang kondusif yang dapat menghasilkan lulusan yang menjunjung tinggi moral, imtaq, dan budaya yang menjunjung tinggi ilmu pengetahuan dan teknologi;
  3. Melakukan penelitian-penelitian di bidang Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi yang memiliki keunggulan dan daya saing serta berorientasi kepada pengembangan ilmu dan teknologi untuk mengembangkan pembelajaran di sekolah, sehingga menghasilkan proses pembelajaran yang bermutu dan relevan dengan kebutuhan masyarakat;
  4. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang memiliki keunggulan dan daya saing melalui penyebar luasan dan penerapan ilmu Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi;
  5. Mengembangkan jejaring dan kerjasama dengan pemerintah, pengguna lulusan, perguruan tinggi, dan lembaga-lembaga, baik dalam negeri maupun luar negeri yang berorientasi pada pengembangan STKIP Bina Mutiara Sukabumi.